Monday, November 22, 2010

Menuju Masyarakat Tanpa Uang Tunai

Dengan adanya T-Cash ini, Telkomsel menjadi integrator sekaligus service provider yang didukung oleh Bank Indonesia (regulator), para merchant penjual barang dan jasa (antara lain : Indomaret, Fuji Image Plaza, dan Departemen Pendidikan Nasional sebagai penyedia konten akademis yang bisa dibeli dari berbagai perguruan tinggi [silabus dan jurnal ITB, ITS, UGM, UI, dan lain-lain]), kalangan bank sebagai tempat penyimpanan dana (BNI, BRI, Mandiri, dan sebagainya), dan Finnet sebagai switching provider untuk proses settlement dan rekonsiliasi.

Diklaim Bambang, jumlah pengguna T-Cash yang terdaftar sudah mencapai 87 ribu per Oktober 2008. Layanan ini sudah bisa dilakukan di sekira 3.000 lokasi outlet di Jawa, Bali, dan Sumatera (Lampung dan Medan). Sebanyak 50 perusahaan sudah tergabung dalam layanan T-Cash ini. Dari jumlah pengguna itu, sekira 14 ribu pelanggan tercatat telah melakukan pembelanjaan dan sekitar delapan ribu melakukan pengisian (transaksi). “Sebenarnya, trafiknya sangat fluktuatif, tergantung promosi. Karena itu, kami akan terus melakukan edukasi layanan mobile wallet ini,” ujar Bambang.

Selain Telkomsel, operator seluler yang sudah mengantungi izin BI untuk menawarkan layanan e-money ini adalah Indosat (Dompetku) dan Telkom (FlexiCash). Menurut Guntur Siboro, direktur pemasaran Indosat, diperkenalkannya layanan Dompetku ini karena potensi bisnis dari layanan e-money bergerak ini sangat besar. Pelanggan selular di Indonesia yang jumlahnya sudah mencapai lebih dari 110 juta merupakan pangsa pasar potensial untuk menjadi pelanggan m-wallet. Bahkan, potensi mobile wallet ini sangat besar jika semua jenis transaksi (P-2-P; P-2-M; M-2-P; M-2-M) sudah dapat dilakukan oleh para penyelenggara mobile digital payment (operator).

Menurut Guntur, untuk mengembangkan layanan m-wallet ini aplikasi khusus hanya diperlukan di sisi operator telekomunikasi, yang umumnya disebut aplikasi Mobile Wallet/U-Market. Layanan Dompetku sendiri secara komersial baru diluncurkan pada 21 November 2008 dan sifatnya masih terbatas. Jumlah merchant yang bergabung baru dua, yakni Alfamart dan Kopindosat. Namun, para pengguna sudah bisa melakukan transaksi menggunakan Dompetku di 100 toko 24 jam Alfamart di Jabodetabek, Bandung, dan Surabaya, serta di Koperasi Indosat.

Diakui Guntur, untuk memperkenalkan layanan Dompetku ini, perlu dilakukan sosialisasi dan pengembangan layanan yang membutuhkan waktu hingga dua tahun. “Setelah waktu sosialisasi dan pengembangan selesai, Dompetku akan menjadi salah satu penyumbang kontribusi pendapatan Indosat di kemudian hari,” ucapnya, yakin.

Di sisi lain, lanjut Guntur, suksesnya e-money/m-wallet ini akan sangat tergantung pada kerjasama yang baik antara bank dengan penyelenggara m-wallet. Juga, antara penyelenggara m-wallet itu sendiri (interoperability), dan standarisasi yang dilakukan antara penyelenggara m-wallet di Indonesia.

Ke depan, beberapa fitur layanan akan dikembangkan dalam layanan Dompetku. Antara lain: pembayaran Bill Payment, pengembangan jaringan H2H (host to host) antara server m-wallet Indosat dengan merchant, pengembangan Remittance in-World system, dan lain-lain.

Di luar industri telekomunikasi (non-perbankan), beberapa bank juga telah menggaet izin BI untuk menerbitkan kartu pra-bayar e-money. Antara lain BCA (kartu Flazz), Bank DKI (JackCard untuk pembayaran TransJakarta), Bank Lippo, Bank Mandiri (kartu Touch and Go), dan Bank BNI.

Sebagai bank yang cukup inovatif dalam hal fitur layanan, BCA pada awal tahun lalu memperkenalkan Kartu Flazz. Dijelaskan Stephen Liestyo, GM BCA, Kartu Flazz dikembangkan menggunakan teknologi chip dan RFID (Radio Frequency Identification), sehingga transaksi menjadi cepat dan nyaman. Otorisasi transaksi langsung dilakukan oleh chip di kartu. Pada akhir hari merchant akan melakukan settlement atas transaksi yang terjadi ke bank (proses settlement ini mirip dengan transaksi kartu debit dan kartu kredit). “Potensi pasar Kartu Flazz ini sangat besar. Sebab, transaksi pembayaran yang bersifat ritel dan membutuhkan kecepatan transaksi seperti fast food, food court, parkir, minimarket atau SPBU serta bisnis ritel lain, masih sangat dominan,” ujar Stephen.

Sejauh ini, Kartu Flazz baru berlaku di Jabodetabek. Meski begitu Kartu Flazz ini sudah dapat dipergunakan di ribuan tempat berbelanja, seperti restoran cepat saji (Mc Donald's, KFC, Texas Chicken), kawasan parkir (SecureParking dan Sun Parking), dan merchant ritel (Carrefour, Hypermart, Indomaret, Alfa Retailindo, Alfa Mart, Alfa Midi, Circle K), serta merchant lain di Jabodetabek yang berlogo Flazz. Bahkan, SPBU Pertamina dan Petronas, sudah dapat menerima Kartu Flazz sebagai alat pembayaran. “Tren transaksi pembayaran dengan menggunakan kartu prabayar, seperti Kartu Flazz ini, terus meningkat seiring dengan meningkatnya kebutuhan nasabah. Perkembangan transaksi, jumlah merchant dan jumlah kartu Flazz saat ini meningkat cukup pesat dari bulan ke bulan,” Stephen mengklaim.

Ke depan, BCA menargetkan penggunaan Flazz sebagai pilihan utama transaksi pembayaran nasabah untuk transaksi pembayaran ritel yang membutuhkan kecepatan transaksi. “Flazz dikembangkan untuk meningkatkan layanan nasabah dengan memberikan kemudahan, kenyamanan, keamanan, dan kecepatan dalam bertransaksi,” tegas Stephen.

Selain para penyelenggara e-payment, beberapa perusahaan lain pun terlibat dalam penyediaan infrastruktur untuk mendukung layanan tersebut. Antara lain: PT Excelcomindo Pratama yang memperkenalkan tiga solusi untuk mendukung layanan nontunai ini, yakni EDC Mobile (electronics data capture), Wimax ATM, dan Mobile Banking. Lalu ada PT Finnet Indonesia yang menyediakan proses switching yang akan memfasilitasi terjadinya interoperabilitas antarpenyelenggara layanan. Kemudian PT Sigma Citra Caraka, yang menyediakan self service terminal, semacam perangkat yang dilengkapi fitur pembayaran seperti tagihan telefon, listrik, dan kartu kredit, termasuk berbagai pembelian seperti tiket konser, voucher isi ulang, dan barang yang tersedia di toko online. Juga, ada beberapa pendukung lain seperti PT Artajasa, PT Abhimata Citra Abadi, WIN, PVSTAR, dan PT eMobile Indonesia. Pendeknya, sukses menuju masyarakat tanpa uang tunai memang butuh dukungan banyak pihak. (*)

Penulis: A Mohammad B.S
(Catatan: ada bagan mengenai konfigurasi m-wallet -- e-money berikut tabel penyedia dan jenis e-money/digital payment.)

18 Desember 2008
Source:http://202.59.162.82/swamajalah/portofolio/details.php?cid=1&id=8468&pageNum=3

No comments:

Understanding the Presidential Candidates’ Environmental Policies and Potential Stances for the Carbon Marke

  | Carbon Policy Lab Understanding the Presidential Candidates’ Environmental Policies and Potential Stances for the Carbon Market Indonesi...